PATIKRAJA - Kemeriahan peringatan HUT Ke-80 PGRI dan Hari Guru Nasional (HGN) Tahun 2025 di Kecamatan Patikraja mencapai puncaknya melalui kegiatan jalan sehat pada Kamis, 27 November 2025. Sejak pukul 07.00 WIB, para peserta sudah memenuhi kawasan Gedung Pasar Hewan Desa Notog sebagai titik kumpul acara.
Kegiatan ini diikuti kepala sekolah, guru, dan tenaga kependidikan dari berbagai jenjang pendidikan, mulai RA, TK, SD/MI, hingga SMP dan SMA. Ratusan peserta tampak mengenakan atribut PGRI dan perlengkapan olahraga yang menambah semarak suasana.
“Terima kasih atas partisipasi dari semua unsur yang terlibat, dan juga kepada para sponsor yang telah mendukung acara hari ini,” ujar Ketua PGRI Cabang Patikraja Sukirwan, S.Pd.
Jalan sehat menjadi kegiatan puncak pada rangkaian perayaan HUT PGRI dan HGN yang telah berlangsung sebelumnya. Para peserta tampak penuh antusias saat mengikuti rute yang telah disiapkan panitia dan tetap menjaga kebersamaan sepanjang perjalanan.
Camat Patikraja Andiono, S.T., M.Eng. yang hadir dan membuka kegiatan tersebut, menyampaikan dukungannya terhadap kebersamaan para pendidik dalam momentum ini.
“Jalan sehat ini sangat penting untuk diikuti karena menjadi ajang silaturahmi agar kita bisa menjalin komunikasi dan koordinasi dengan baik,” katanya.
Selain berolahraga, peserta juga disuguhi hiburan dan door prize menarik yang menambah gairah acara. Setiap peserta berharap nomor undiannya dapat membawa keberuntungan di akhir acara.
Momen yang paling ditunggu hadir ketika panitia mulai mengumumkan pemenang hadiah utama. Para peserta bersorak antusias setiap kali nomor undian disebutkan oleh petugas acara.
Hadiah utama pertama berupa lemari es berhasil dibawa pulang oleh Fenti, guru dari TK Aisyiyah Kedungwuluh Lor.
“Alhamdulillah, tidak menyangka bisa mendapat hadiah utama,” ungkapnya penuh haru.
Pemenang hadiah utama kedua berupa mesin cuci jatuh kepada Bapak Ganda dari SD Negeri 1 Sawangan, yang disambut tepuk tangan meriah dari peserta lainnya.
“Kegiatan ini sangat bermanfaat dan membahagiakan,” tuturnya singkat.
Jalan sehat PGRI Cabang Patikraja berlangsung lancar, meriah, dan penuh keakraban. Kebersamaan para pendidik ini menggambarkan soliditas PGRI sebagai organisasi profesi yang terus hadir menguatkan guru dalam setiap langkah perjuangan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar